-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Rekomendasi 3 Tempat Minum Jamu Kekinian di Bandung

Saturday, 29 January 2022 | 13:39 WIB Last Updated 2022-01-29T06:39:33Z
 Rekomendasi 3 Tempat Minum Jamu Kekinian di Bandung

timurpost.id - Siapa yang tidak kenal jamu? Ramuan herbal tradisional ini selalu jadi kebanggaan orang Indonesia.

Tak terkecuali di Bandung, penjual jamu kini hadir dengan konsep yang lebih trendy dan fancy. Tentu saja, sasaran utamanya adalah anak-anak muda yang mungkin belum terlalu akrab dengan jamu-jamu tradisional.

Kota Bandung pun tak luput dari tren jamu modern. Ada sejumlah tempat khusus serupa coffee shop, namun minuman yang diracik berasal dari rempah-rempah, yang biasanya digunakan sebagai obat oleh para nenek moyang.

Tertarik minum jamu di tempat fancy di Bandung? Jangan lupa untuk mengunjungi beberapa tempat berikut, ya!

Mendjamu

Mendjamu menjadi salah satu tempat minum jamu yang populer di Bandung. Apalagi interior dan tempatnya cocok untuk dijadikan tempat nongkrong bersama teman, tapi dengan minuman yang tentu saja lebih sehat.

Tempat ini juga menawarkan jamu-jamu dasar seperti kunyit asem, jahe rempah, asem jawa dan lainnya. Ada juga jamu-jamu racikan yang tentu saja lebih modern. Selain itu, mereka juga menyediakan jamu botolan untuk dibawa pulang.

Mendjamu berlokasi di Jalan Sukaresmi No.5, Cipedes, Bandung.

Acaraki

Tempat minum jamu yang satu ini sebelumnya hanya ada di Kota Tua, Jakarta. Namun kini, Acaraki juga hadir di Bandung.

Yang membuat jamu-jamu ini menarik adalah, ramuannya dibuat dengan menggunakan alat-alat yang biasanya digunakan untuk menyeduh kopi secara manual. Ada rok presso, ada V60, french press, bahkan mesin giling atau grindernya pun mesin-mesin yang biasa digunakan di coffee shop.

Acaraki juga menyediakan berbagai macam menu jamu tradisional dan modern. Keduanya, tentu saja sama-sama nikmat dan menyehatkan.

Tempat ini ada di Checo Eat & Chill, di Jalan Seram No. 1-3, Bandung.

Mahidana

Tempat minum jamu kekinian di Bandung juga bisa kamu temukan di Jalan Ranggamalela No.8, Bandung. Tepatnya di Mahidana.

Terdapat 21 jenis herbal yang biasa diracik menjadi jamu khas Mahidana. Di antaranya, kapulaga, kunyit, akar sidaguri, cengkeh, bunga telang, dan lainnya. Selain itu racikan jamu pun dibuat menjadi dua pilihan, panas dan dingin.

Rasanya, tentu saja bermacam-macam. Pedas, manis, asam, hingga pahit.

Salah satu jamu racikan andalannya adalah Ginger Candy. Jamu yang satu ini agak creamy dengan rasa manis. Dan tentu saja cocok untuk kamu sebagai peminum jamu pemula.

Nah itulah tempat-tempat jamu kekinian di Bandung. Jangan lupa untuk minum jamu ya! Selain sehat, minum jamu juga membuatmu turut melestarikan budaya dan tradisi kuno Indonesia.

Penulis Mega Dwi Anggraeni

×
Berita Terbaru Update